Kepritimes.id,Lingga - Sebelum peresmian lapangan Futsal desa penuba, terlebih dahulu Dewan Provinsi Kepri Hanafi Ekra. S. Ag tatap muka bersama masyarakat dan pemerintah kecamatan Selayar Bertempat di Balai PKK desa penuba kecamatan Selayar kabupaten lingga, Jumat 19/11/2021.Anggota DPRD Provinsi Kepri Hanafi Ekra. S. Ag Resmikan Lapangan Futsal Desa Penuba(foto: ist)
Diawali dengan pembacaan Do'a oleh kepala desa penuba timur, Ilyas di lanjud dengan kata sambutan kepala desa penuba.
Dalam sambutannya, Ucapan terimakasih kepala desa penuba Safri kepada Anggota Dewan Provinsi Hanafi Ekra. S. Ag, yang telah Sudi hadir di desa kami, dalam acara peresmian lapangan futsal desa Penuba kecamatan Selayar Kabupaten Lingga.
Camat Selayar H. Abdul Kamar dalam sambutannya, mengatakan aprisiasi dan terimakasih yang tak terhingga kepada anggota dewan provinsi yang telah menyempat hadir dalam acara ini" kemudian Camat Selayar juga berharap kepada pemerintah melalui dewan provinsi agar di perhatikan jalan poros Tanjung Dua pantai harapan yang menurut camat Selayar jalan adalah salah satu akses yang sangat di butuhkan bagi masyarakat kecamatan Selayar khususnya," Tutup Camat Selayar.
Hanafi Ekra. S. Ag, dewan provinsi Kepri bidang pendidikan dan kesehatan. Dalam sambutannya mengatakan, "lapangan ini kita bangun dengan dana rakyat, gunakan sebaik mungkin dan kita jaga bersama, supaya tetap sehat, dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat,Untuk itu diharapkan dengan berolah raga tubuh akan menjadi sehat dan jiwa menjadi kuat," ungkap Hanafi Ekra.
Masih kata Hanafi Ekra, "yang menjadi PR kita adalah bagaimana kita menciptakan generasi penerus bangsa ini yang cerdas dan berakhlak mulia untuk itu kita mendukung dan mendorong program pemerintah melalui dunia pendidikan Spritual yang harus menjadi perhatian, bukan hanya jasmani tetapi juga rohani, pemerintah provinsi juga sudah memberikan Insentif yang lebih baik lagi kepada para imam , ustadz dan da'i," Tutup Hanafi Ekra.
Hadiri dalam acara tersebut, Anggota DPRD Provinsi Kepri Hanafi Ekra. S. Ag, Anggota DPRD Kabupaten Lingga, Anuar, Camat selayar H. Abdul Kamar, Kepala desa penuba Sapri, kepala desa selayar Miskar Hidayat, kepala desa Pantai Harapan Firman, kepala desa penuba timur Ilyas, ketua BPD desa penuba Abu Bahzar, Kepala Unit Basarnas Kabupaten lingga Angga, Ketua Melayu Raya Kecamatan Selayar, Miswar, Rt, Rw, kepala dusun, tokoh agama dan tokoh pemuda se kecamatan selayar.(**)
Editor: Bhatiar
0 Response to "Anggota DPRD Provinsi Kepri Hanafi Ekra. S. Ag Resmikan Lapangan Futsal Desa Penuba"
Posting Komentar